1.410 Meter Kubik Sampah Diangkut dari Gang Laler
access_time Selasa, 20 Oktober 2015 14:57 WIB
remove_red_eye 2706
person Reporter : Devi Lusianawati
person Editor : Lopi Kasim
Sebanyak 1.410 meter kubik sampah diangkut petugas dari lokasi pembongkaran di Gang Laler, Kemayoran, Jakarta Pusat. Sampah tersebut diangkut sejak 6 Oktober lalu.
Untuk sampah yang sudah diangkat ada 138 rit sampah. Saat ini sampahnya masih ditampung di bekas Kantor PPKK
Kepala Seksi Pengendalian, Sudin Kebersihan Jakarta Pusat, Risart Seristian mengatakan, sampah tersebut untuk sementara ditampung di eks Kantor Pusat Pengelola Kawasan Kemayoran (PPKK) di Jalan Angkasa, Kemayoran.
"
Untuk sampah yang sudah diangkat ada 138 rit sampah. Saat ini sampahnya masih ditampung di bekas Kantor PPKK ," ujarnya, Selasa (20/10).Sisa Sampah di Gang Laler DibersihkanSampah yang terangkut sebagian besar puing-puing bangunan, serta sampah warga hingga perabotan rumah tangga yang sudah tidak terpakai.
"Ini sisa sampahnya ada plastik, dan ada juga perabotan warga yang sudah tidak terpakai," tandas Risart.